Senin, 13 Desember 2010

Aplikasi Bagus untuk Kompres dan Arsipkan File Komputer Anda


0
SWE von Schleusen telah merilis produk software terbarunya, UltimateZip 5 dan berita baiknya kini Anda diperbolehkan untuk mengambil salinan versi penuh dari produk ini tanpa harus membelinya. Menilik dari namanya, software ini memiliki fungsi yang tak jauh beda dengan program kompresi file lainnya seperti Winrar, Winzip, Stuffit, 7 Zip, dsb. Biasanya, software ini akan dilepaskan dengan harga $17.95 per lisensinya.


Disamping itu, UltimateZip 5 mendukung lebih dari 100 jenis format kompresi dan menawarkan zip sangat unggul dan dukungan keamanan, WinZip AES standard (128-bit/192-bit/256-bit AE-1 & AE-2). Program ini hadir dengan user interface yang sangat fleksibel dan dapat dengan mudah membuat dan mengekstrak arsip berekstensi ZIP, 7-ZIP, CAB, LHA (LZH), TAR, GZIP, bzip2, BH, XXE, uue, dan format MIME (Base 64). Namun sayangnya software ini hanya mendukung fungsi mengekstrak untuk file arsip RAR, ARJ, ARC, ACE, ZOO.


UltimateZip 5 Features :
  • Superior ZIP Support : Including Huge Zip Files (> 2gb) and more
  • Very Strong 7-Zip Compression : 7-Zip outperforms all other archive formats.
  • Supports multi-core processors : Build-in Viewer and Preview feature.
  • Advanced Security: ZIP-AES encryption and UZE-AES encryption.
  • Powerful backup feature: Safe your important files with UZ Backup.
  • Support for Multiple other Archive Formats : RAR, ACE, CAB, JAR, LHA, LZH and more.
  • Supported OS : Windows 2000/XP/2003/Vista/Server 2008/7

Bagaimana cara mendapatkan software gratis ?
Kalau Anda berharap untuk mendapatkan software ini secara gratis, yang harus Anda lakukan adalah :
  1. Mengunjungi halaman promosi pro.de ini.
  2. Masukkan data diri Anda pada formulir permintaan lisensi lalu klik Senden.
  3. Anda akan menerima email konfirmasi lalu klik link konfirmasi.
  4. Download softwarenya melalui link ini

Category :

0 comments: